Permukiman Padat Penduduk di Bukit Duri Terbakar
Kebakaran melanda permukiman padat di Jalan Bukit Duri Tongtek RT 05/12, Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan.
Lagi duduk di motor, ngedengar suara ledakan nggak begitu kencang, habis itu lari nyelametin diri, bangunin keluarga biar pada bangun semua. Tiba-tiba langsung gede. Kayaknya korsleting
Pantauan Beritajakarta.com, api mulai membesar sekitar pukul 10.30 tadi. Api dengan cepat menyambar satu per satu rumah yang berada di bantaran Kali Ciliwung tersebut akibat bahan bangunan banyak dari papan. Warga pun berusaha memadamkan api, sekaligus menyelamatkan barang yang tersisa.
"Buset apinya nggak habis-habis, udah mati nyala lagi nyala lagi," ucap salah seorang warga yang membantu proses pemadaman api.
Dinas PKP Gelar Kegiatan SosialMul (45), warga setempat yang rumahnya hangus terbakar mengatakan, dirinya yang tengah santai bersama warga mendengar suara ledakan dari sebuah rumah.
"Rumah saya kena, habis semua. Lagi duduk di motor, ngedengar suara ledakan nggak begitu kencang, habis itu lari nyelametin diri, bangunin keluarga biar pada bangun semua. Tiba-tiba langsung gede. Kayaknya korsleting," kata Mul.
Hal senada juga disampaikan Tukiye
m (44) yang bernasib sama dengan Mul. "Saya juga lagi duduk, terdengar ledakan, nggak kencang, langsung api gede langsung kabur. Saya ngontrak di sini, barang sudah habis, nggak sempet ngambil barang, keburu api gede, yang penting orang dulu selamat," ujar Tukiyem.Pengendali Operasi Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta, Mulyanto mengatakan, dalam pemadaman ini dikerahkan sebanyak 43 unit damkar dengan rincian 25 unit Sudin PKP Jakarta Timur, 15 unit dari Sudin PKP Jakarta Selatan, dan tiga unit dari Dinas PKP DKI Jakarta.
"Sekarang kita masih cari tahu penyebab kebakaran bersama kepolisian dan total kerugian. Sejauh ini belum ada laporan korban jiwa. Pemadaman sulit karena berada di permukiman dan semi permanen," tandas Mulyanto.